Skip to main content
Berita Kegiatan

Jumat Sehat dan Bersih

Dibaca: 6 Oleh 20 Mar 2020November 25th, 2020Tidak ada komentar
Jumat Sehat dan Bersih
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Dalam rangka untuk menjaga kesehatan dan kebugaran jasmani pegawai, maka Badan Narkotika Nasional Kabupaten Rote Ndao melaksanakan kegiatan jumat sehat dan bersih melalui olahraga pagi jalan santai dan pembersihan lingkungan Kantor BNNK Rote Ndao.

Kegiatan tersebut di pimpin oleh Kepala BNNK Rote Ndao dan di ikuti oleh seluruh Pegawai BNNK Rote Ndao dan Siswa Praktek Kerja Lapangan (PKL).

Kegiatan olahraga jalan santai  start/mulai dari Kantor BNNK Rote Ndao menuju kompleks Perkantora Bumi Ti’i Langga Permai, dan kembali ke tempat semula dan dilanjutkan dengan pembersihan rumput dan semak- semak yang tumbuh di halaman Kantor BNNK Rote Ndao.

Kegiatan jumat sehat dan bersih yang di laksanakan melalui olahraga jalan santai dan pembersihan halaman kantor, dilaksanakan dengan penuh semangat oleh Kepala BNNK Rote Ndao dan semua Pegawai BNNK Rote Ndao bersama Siswa Praktek Kerja Lapangan.

Tujuan dari kegiatan jumat sehat dan bersih yang dilaksanakan melalui olahraga jalan santai dan pembersihan halam kantor ini, bertujuan untuk menjaga kebugaran dan kesehatan pegawai agar seluruh pegawai BNNK Rote Ndao dan Siswa Praktek Kerja Lapangan tetap sehat selalu.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel