
Senin, 2 Oktober 2023 Pukul 09.00 wita sampai selesai di Ruang Rapat BNN Kabupaten Rote Ndao secara virtual. Badan Narkotika Nasional melaksanakan Rapat Pimpinan secara virtual, Rapim di Pimpin oleh Sestama BNN RI, Bapak Tantan Sulistyana,S.H.,S.I.K.,M.M dan diikuti oleh Irtama, Para Deputi, Kepala Biro/Loka/Balai, Kepala BNNP dan Kepala BNNK/Kota. Secara virtual Plh. Kepala BNNK Rote Ndao Ibu Reyza N.Johannis,S.KM bersama pegawai BNNK Rote Ndao mengikuti rapim. Kegiatan Rapim di awali dengan Pembukaan oleh Sestama BNN RI, Menyanyikan Lagu Indonesia Raya & Mars BNN, dilanjutkan dengan Paparan Paparan Deputi Rehabilitasi tentang Rencana Rehabilitasi Extra Ordinary dan Paparan Karo Humpro tentang Evaluasi Media Sosial dan Paparan Ka BNNP Kalsel tentang Proja Tahun 2023 & Terobosan Kreatif P4GN. Beberapa penekanan Kepala BNN RI yang disampaikan oleh Sestama, diantaranya:
1. Terima Kasih Paparan Deputi Rehabilitasi Tentang Rencana Rehabilitasi Extra Ordinary. Saya
Perintahkan Kepada Deputi Rehabilitasi, Kepala Bnn Provinsi/Kota/Kabupaten Agar :
a. Menyiapkan Sarana Prasarana, Anggaran Dan Sumber Daya Manusia Dalam Pelaksanaan
Rehabilitasi Penyalahguna Narkotika.
b. Komunikasi Dengan Menteri Kesehatan Terkait Ijin Penggunaan Rindam/Spn Sebagai Tempat
Rehabilitasi Penyalahguna Narkotika.
c. Meningkatkan Komunikasi Dengan Pangdam Dan Kapolda Terkait Tempat Rehabilitasi.
d. Tentukan Cara Bertindak Berdasarkan Hukum Dalam Penanganan Penyalahguna Narkotika Yang Akan Di Rehabiliasi, Siapkan Administrasi Dan Minimalisir Dampak Hukum Dari Kegiatan Rehabilitasi Di 10 Provinsi.
2. Terima Kasih Kepada Bnnp Yang Telah Melakukan Pengungkapan
Narkotika Pada Minggu Ke- Iv Bulan September Dan Oktober 2023, Ada
8 (Delapan) Bnnp Yaitu : Bnnp Jawa Timur, Riau, Sumatera Selatan,
Aceh, Sulawesi Tenggara, Lampung, Sulawesi Selatan Dan Bangka
Belitung. Kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar
#warondrugs
#peranginarkoba
#indonesiabersinar